TRY OUT HANYA LULUS 30 PERSEN

TRY OUT HANYA LULUS 30 PERSEN

DARI : HUMAS SMA MAARIF NU PANDAAN M. NUR HIDAYAT,S.Ag

 

 

            PANDAAN – Menjelang Ujian Nasional yang akan diselenggarakan pada Bulan April mendatang, SMA Maarif NU Pandaan mengadakan acara TRY OUT SMP se-Kabupaten Pasuruan pada Sabtu, 02 April 2011 kemarin. Acara ini memang ditunggu-tunggu siswa SMP/MTs se-Kabupaten Pasuruan. Pada Tryout tahun ke- ini acaranya sangat meriah kurang lebih 1000 siswa dari  SMP/MTs negeri maupun swasta Se- Kabupaten Pasuruan ini mendapat sambutan antusias dari peserta.  Acara Try Out ini digelar dengan tujuan mempersiapkan  siswa menghadapi UN (Ujian Nasional) , dengan mengerjakan prediksi soal-soal UN  yang berjumlah 100 soal. Perlu diketahui persyaratan kelulusan tahun ini benar-benar berat bagi siswa sebab dengan nilai minimal 5,50 dan tidak ada ujian ulang benar-benar jadi momok yang “menakutkan” bagi siswa.Tryout inimengujikan empat mata pelajaran Ujian Nasional,yakni: Bahasa Indonesia, Matematikan, Bahasa Inggris, dan IPA masing-masing 25 soal.  Diantara 4 mata pelajaran itu Bahasa Indonesia menempati peringkat pertama mencapai 27 persen untuk tingkat kelulusan. Diikuti peringkat kedua mata pelajaran Bahasa Inggris mencapai 26 persen, mata pelajaran IPA mencapai 24 persen, dan peringkat terakhir untuk tingkat kelulusan ditempati oleh mata pelajaran Matematika mencapai 23 persen. Secara global dari seluruh peserta  siswa SMP/MTs yang lulus hanya 30 persen. Hal ini patut menjadi bahan renungan bagi orang tua agar putra-putrinya dipersiapankan lahir batin. Memang masih ada waktu untuk menghadapi ini semua.

Lainnya